You are here
Upgrading Kepengurusan Himpunan Mahasiswa Pendidikan IPS 2025
Primary tabs

Awali periode baru dengan semangat baru! Upgrading Hima Dipsos 2025 Kabinet Saka Mahesa, yang rutin digelar setiap awal periode di Laboratorium Outdoor FISIPOL UNY pada hari Sabtu, 12 April 2025, telah sukses dilaksanakan. Kegiatan ini melibatkan seluruh pengurus Hima Dipsos 2025 dan DPO Hima Dipsos periode 2024. Selain itu juga dihadiri Sekretaris Departemen P.IPS ibu Dr. Agustina Tri Wijayanti, M.Pd., bapak hanif Nur Rokhim, M.Pd, dan bapak Danang Ade Agustinova, M.Pd. Kegiatan diawali sambutan dosen pendamping kemahasiswaan Hima Dipsos 2025 bapak Happri Novriza Setya Dhewantoro, M.Pd. dan dialnjutkan materi keorganisasian oleh ibu Sekretaris Departemen.
Serangkaian kegiatan yang dirancang untuk meningkatkan kapasitas kepemimpinan dan manajemen. Upgrading ini bertujuan untuk membekali pengurus dalam menjalankan program kerja periode 2025, sekaligus menyelaraskan visi dan misi organisasi serta membangun strategi yang efektif untuk mencapai target program kerja. Hima Dipsos 2025 berkomitmen untuk meningkatkan kualitas kinerja dan siap melangkah lebih maju. Kegiatan ini merupakan langkah awal yang strategis untuk mencapai tujuan tersebut, membangun fondasi yang kokoh untuk keberhasilan program kerja setahun ke depan, dengan harapan akan terwujud peningkatan kemampuan kepemimpinan, kerjasama tim yang lebih solid, dan pemahaman yang lebih baik tentang program kerja. (SM & HNSD)
Kontak Kami
Jurusan Pendidikan IPS
Kampus Karang Malang- Yogyakarta
Tel: 0274-548202 (dekanat)
0274-586168 (operator)
Website: https://pendidikan-ips.fishipol.uny.ac.id/
Instagram: @pips_uny
Copyright © 2025,