- Bahasa Indonesia
- English
Anda di sini
Mahasiswa PIPS FIS UNY Juara 2 LKTI tingkat Nasional Di Universitas Brawijaya Malang
Tab primer
Mahasiswa Pendidikan IPS Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Yogyakarta berhasil membuat aplikasi Android berbasis API (Application Programming Interface) atas nama Imam Fauzi dan sukses meraih “Juara 2” dalam Lomba Karya Tulis Ilmiah tingkat Nasional yang diadakan oleh Universitas Brawijaya di Malang pada tanggal 11 Mei 2017.
Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi semakin berpengaruh disegala bidang kehidupan manusia termasuk tata nilai kehidupan maupun cara hidup dan penghidupannya. Perkembangan dan perubahan ilmu pengetahuan dan teknologi memberikan dampak positif maupun negatif.
Indonesia adalah "raksasa teknologi digital Asia yang sedang tertidur". Jumlah penduduk Indonesia yang mencapai 250 juta jiwa adalah pasar yang besar. Pengguna smartphone Indonesia juga bertumbuh dengan pesat. Lembaga riset digital marketing Emarketer memperkirakan pada 2018 jumlah pengguna aktif smartphone di Indonesia lebih dari 100 juta orang. Dengan jumlah sebesar itu, Indonesia akan menjadi negara dengan pengguna aktif smartphone terbesar keempat di dunia setelah Cina, India, dan Amerika (Kementerian Kominfo Republik Indonesia, 2015).
Pada kesempatan presentasi di Universitas Brawijaya, Malang, Imam menekankan pada strategi marketing yang dilakukan menggunakan aplikasi Android pada smartphone/Android Mobile. dengan judul karya yang dibawakan Teknologi Marketing Berbasis API (Application Programming Interface) melalui Android Mobile. Aplikasi yang dibuat mencangkup beberapa informasi seperti introduction, spesifikasi, petunjuk, analisis, creator, dan other. Penggunaan aplikasi ini dapat digunakan untuk strategi promosi suatu produk yang menarik dan mudah diakses sehingga konsumen mudah mendapatkan informasi yang dibutuhkan. Aplikasi ini dapat diisi berbagai varian model seperti picture, video, notification, dll.
Dalam hal ini, pengalaman menjadi sebuah kebanggaan tersendiri, karena lawan-lawan yang hadir dalam kompetisi ini sangatlah berat diambil dari Finalis Proposal Terbaik yakni dari Institut Teknologi Bandung (ITB), Universitas Gajah Mada (UGM), Universitas Sebelas Maret (UNS), Universitas Brawijaya (UB), Institut Teknologi Surabaya (ITS) dan tim Universitas Negeri Yogyakarta (UNY).
Berkat kerja keras, kerja sama tim, dan dukungan dari pihak-pihak terkait, delegasi satu-satunya dari UNY mampu menyabet juara 2 dalam perlombaan kali ini. Sementara juara ke-1 diraih tim UGM dan juara ketiga diraih oleh tim dari UB.
Kontak Kami
Jurusan Pendidikan IPS
Kampus Karang Malang- Yogyakarta
Tel: 0274-548202 (dekanat)
0274-586168 (operator)
Website: https://pendidikan-ips.fishipol.uny.ac.id/
Instagram: @pips_uny
Copyright © 2024,